8 Investasi Terbaik 2022
8 Investasi Terbaik 2022

8 Investasi Terbaik 2023

SITEKNONEWS – Ingin penghasilan diluar rutinitas yang bisa melebihi penghasilan tersebut, yuk simak ulasan tentang 8 investasi terbaik 2022 yang mungkin salah satunya bisa dipilih untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Semua orang pansti menginginkan penghasilan tambahan untuk memenuhi berbagai kebutuhannya. Namun dari sekian banyak orang yang menginginkan hal tersebut masih banyak yang belum memiliki jalan untuk mewujudkannya. Bisa saja dikarenakan benar benar tidak tahu harus melakukan apa, atau masih ragu untuk mencoba mewujudkannya.

Saat ini salah satu cara yang dapat digunakan untuk mendapatkan penghasilan tambahan adalah dengan berinvestasi. Berinvestasi ini tidak harus dilakukan dengan modal yang besar. Karena saat ini telah tersedia berbagai jenis investasi yang bisa dilakukan dengan modal yang terjangkau.

Nah bagi yang bingung untuk memilih sebuah jenis investasi yang dianggap paling tapat dan paling menguntungkan, maka dapat menyimak ulasan 8 investasi terbaik 2022 berikut ini.

8 Investasi Terbaik 2022

1. Investasi pada aset saham

Investasi pada aset saham merupakan opsi terbaik saat ini karena janis investasi ini banyak diminati oleh banyak orang.  Dengan didukung kemajuan teknologi dan informasi saat ini banyak orang yang melakukan investasi saham secara online melalui sebuah broker yang tentunya aman dan terpecaya.

Keuntungan yang akan didapatkan pada aset saham ini salah satunya akan mendapatkan income pasif berupa pembayaran dividen perusahaan secara berkala dan pembayaran dari keuntungan selisih jual beli saham dipasar saham.

 2. Investasi  pada Reksa Dana

Jika takut untuk melakukan investasi aset saham maka dapat memilih opsi yang satu inni yaitu investasi pada Reksa Dana. Jenis Investasi ini melibatkan seorang menager investasi yang profesional untuk mengelola dana investasi dari para investor. Dimana Kummpalan dana tersebut kemudian akan di investasikan pada sebuah instrumen finansial yang diprediksi akan menghasilkan keuntungan atau profit yang besar.

satu hal yang menarik dari investasi di Reksa Dana ini adalah investor bisa melakukan investasi dengan dana kecil dengan keuntungan setiap tahunnya bisa mencapai 20%. Selain itu jenis investasi ini sangat cocok bagi investor yang belum memiliki keahlian untuk melakukan riset dan membaca harga dipasar saham, karena semua hal tersebut telah diambil alih oleh manager investasi dari pihak Reksa Dana.

Baca juga: Mengenal apa itu Reksa Dana, jenis dan manfaatnya

3. Investasi pada logam mulia

Investasi pada logam mulia khususnya emas ini merupakan alah satu pilihan yang cukup baik. Karena harga emas dari tahun ke tahun mengalami peningkatan, khususnya tahun lalu peningkatan harganya cukup signifikan.

Investasi ini dapat dilakukan dengan membeli emas di toko emas atau dapat membeli emas batangan pada bank lokal indonesia lalu menyimpannya. Emas tersebut bisa dijual ketika perbedaan harga beli dengan harga jual sudah dianggap akan mendapatkan keuntungan yang diinginkan.

Keuntungan dari investasi ini adalah mudah dalam mencairkan dana dengan menjual ke berbgai toko emas dengan harga yang berlaku saat itu.

4.   Investasi pada aset bitcoin

Investasi pada aset Bitcoin ini bisa dijadikan sebuah pilihan mengingat harganya diprediksi akan melambung tinggi dimasa depan walaupun investasi aset Bitcoin masih mengadung pro dan kontra dikalangan para investor.

Info Menarik:   How to Make Money Trading Gold

Untuk melakukkan investasi ini maka harus membeli koin Bitcoin yang harganya sangat mahal, maka disarankan ketika membelinya dilakukan melalui sebuah broker online yang aman dan terpercaya. Dan ingat sebelum membeli harus melakukan riset terlebih dahulu karena harganya mengandung volatilitas yagn tinggi.

Keuntungan dari investasi Bitcoin adalah hargany diprediksi akan naik bahkan melambung tinggi dan juda transaksi jual beli juga sangat cepat.

5. Investasi pada aset forex

Investasi pada aset forex ini merupakan salah satu opsi yang menjanjikan keuntungan yang besar, walaupun mengandung peluang kerugian. Sebab harga forex ini bergantung harga di bursa dunia yang selalu naik turun karena berbagai faktor yang mempengaruhinya.

Investasi ini dapat dilakukan melalui sebuah broker online lokal maupun broker online asing yang terpercaya dan terjamin keamanannya. Karena saat ini banyak sekali broker online asing yang menawarkan kemudahan untuk membeli berbagai pasangan mata uang yang diprediksi bisa memberikan profit dimasa mendatang.

Keuntungan dari investasi pada aset forex ini adalah adanya fleksibilitas untuk berinvestasi kapan saja melalui sebuah platform investasi atau trading.

6. Investasi pada aset obligasi

Investasi pada aset obligasi ini sedang populer ditanah air dan banyak investor yang memilih jenis investasi ini. Pasalnya investasi ini di pandang menjanjikan keuntungan terutama obligasi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Cara investasi ini dapat dilakukan dengan membeli aset obligasi pada broker online lokal yang menawarkan aset obligasi. Keunntungan yang akan didapat adalah akan mendapatkan income pasif dari pembayaran bungar surat obligasi yang jatuh tempo secara berkala.

7. Investasi pada aset deposito

Investasi pada aset deposito ini merupakan cara investasi yang sudah populer sejak lama dikalangan masyarakat. Karana jenis investasi ini dianggap paling aman dan menguntungkan.

Cara melakukan investasi ini adalah dengan menyimpan uang di bank lokal dalam jangka waktu tertentu dengan keuntungan yang akan dibayarkan tiap bulannya yang besarannya bergantung dari jumlah uang yang ditabung.

Keuntungan dari investasi pada aset deposito ini adalah akan mendapatkan pasif income yang dibayar oleh bank tempat menyimpan uang secara berkala dan juga menawarkan jaminan keamanan dana yang sangat tinggi.

8. Investasi pada aset sukuk syariah

Bagi yang ingin investasi namun takut dengan hukum riba maka dapat memilih jenis investasi sukuk syariah ini. Dengan memilih jenis investasi ini maka uang yang investasikan terjamin akan dikelola dengan sistem yang berdasarkan prinsip syariah.

Cara investasi ini adalah dengan membeli Surat berharga yang dikeluarkan oleh pemerintah Indonesia ini akan di tawarkan kepada calon investor yang mungkin ingin membelinya.

Keuntungan dari investasi sukuk syariah ini adalah akan memberikan pasif income yang sudah fixed dengan manajemen investasi, serta sistem penglolaan dana yang berdasarkan prinsip syariah.

Demikian ulasan tentang 8 investasi terbaik 2022 yang bisa di gunakan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Namun ingat segala bentuk investasi ini memiliki peluang kerugian atau kehilangan, jadi sebelum berinvestasi lakukan riset terlabih dahulu terhadap jenis investasi yang akan dipilih seberapa besar peluang dan keuntungan yang akan didapatkan.

Terikasih, semoga bermanfaat !

About Widiyanto